Seruni

rividia

rividia

Artikel Terbaru

Malapetaka Si Gringsing ~ Sebuah Resensi

Identitas Buku :
Judul : Cerita Rakyat Kabupaten Tegal “Malapetaka Si Gringsing”
Penulis : Sri Yani Mayabakti dkk
Penerbit : Lembaga Pengkajian Pengembangan Bahasa Tegal
Tahun Terbit : Mei 2018
Ketebalan Buku : x, 120 halaman

Sinopsis Buku :
Hendaklah bersikap baik dan sopan santun saat mengunjungi suatu tempat, dimana pun itu jangan sembarang ambil sesuatu yangg memang bukan milik kita.

Isi Resensi :
Diceritakan ada sepasang pengantin baru yang berbahagia yaitu, si Gringsing dan si Kasur. Pada suatu pagi Gringsing meminta izin kepada Kasur dan mertuanya untuk pergi ke ladang. Sang mertua berpesan agar saat tiba di ladang untuk mengucap salam dan mantera ‘’man sluman slumun slamet’’.
Sesampainya di ladang, si Gringsing lupa untuk mengucap salam dan mantera itu.

Tanpa memperdulikannya si Gringsing lanjut

membabat rumput. Saat sedang membabat rumput, tiba tiba si Gringsing menemukan sebuah telur yang entahlah itu telur apa.
Karena hari sudah semakin siang dan sang istri belum kunjung menjemput, Gringsing pun membakar telur tadi. Dia makan setengah dan setengah nya lagi disisa kan umtuk istrinya. Beberapa saat setelah memakan telur itu si Gringsing merasakan panas ditubuhnya dan haus yang teramat sangat.

Ketika si kasur datang, betapa terkejutnya dia saat melihat suaminya sudah berubah menjadi ular raksasa. Demi membuktikan kesetiaan pada suaminya si Kasur langsung memakan telur itu dan berubah menjadi ular raksasa sama seperti suaminya. Mereka berdua konon berada dibukit Clirit, yang sewaktu- waktu bisa menampakan diri ( katanyaaaaa… ).

Nah Guys… kalau kalian tertarik dan penasaran dengan isi cerita lengkapnya, yuuuk baca buku ini, selain kalian akan mengerti cerita tentang si Grinsing dan Si kasur yang konon ada di Clirit ( itu lho guys jalan dari arah Kalibakung – Bumijawa yang jalannya turun naik dan kelak-kelok ), kalian juga sudah ikut mendukung gerakan Litersasi. Salam Literasi!.Membaca adalah jendela dunia.

Kelebihan Buku :
Buku ini sudah bagus karena banyak pesan moral yang bisa kita ambil dari cerita ini. Pilihan bahasanya ringan dan bagus.

Kekurangan Buku :
Ilustrasinya sedikit kurang menarik, karena dicetak hitam putih.

Sampai disini dulu cerita kali ini, sampai bertemu di berita, cerita, dan kisah lainnya! Thank you for reading.. Cheer up!